🔊 media online postkotamakassarnews.com, media sipakatau, media sipakainga', "pada idi pada elo, sipatuo sipatokkong           🔊 Dalam menjalankan tugas jurnalistik, seluruh wartawan media online postkotamakassarnews.com dibekali dengan Tanda Pengenal. Harap tidak melayani oknum-oknum yang mengatas namakan media online postkotamakassarnews.com tanpa dilengkapi Tanda Pengenal           🔊 Segala tindakan pelanggaran Hukum yang dilakukan oleh wartawan media postkotamakassarnews.com, menjadi tanggaungjawab yang bersangkutan

Seleksi Tilawatil Qur'an Dan Hadist Di Wajo Selesai

Wajo (postkotamakassarnews)

Setelah berlangsung selama tiga hari, Seleksi Tilawatil Qur'an Dan Hadist Di Wajo akhirnya selesai. Pj. Bupati wajo Drs. Andi Batara Lipu, Msi di wakili Asisten Pemerintahan  dan Kesra setda Wajo Ir. Andi Musdalifah, Z, Msi resmi menutup acara tersebut,  jumat  (18/10/2024) di Sallo Hotel Sengkang. 

Turut hadir mendampingi Asisten Pemerintahan dan Kesta setda Wajo yang menutup acara tersebut,  Kabag Kesra  dan  Pelayanan Dasar  Setda Wajo, Farid Wajedi, S.IP, dan Muhammad Adam, S.Ag yang mewakili Kemenag Kab. Wajo.

Hadir pula DR, K. H. Muhammad Yunus Pasanreng, M, Ag  Ketua Majelis Ulama Indonesia kab. Wajo, serta para camat dan Kepala Urusan kementerian Agama se kab. Wajo.

Ketua Panitia Pelaksana seleksi Tilawatil Qur'an dan hadist tingkat kab. Wajo  Farid Wajedi, ,S, IP melaporkan  kegiatan  ini dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 16  S/d 18  Oktober 2024.

Lebih lanjut Farid Wajedi, SIP,  melaporkan, pemenang seleksi  Tilawatil Qur'an dan hadis ini, terdiri dari  sepuluh kategori yang di perlombaan  masing2  juara mendapatkan  penghargaan dan uang pembinaan, dengan juara umum di raih oleh urusan Kecamatan Tanasitolo.

Pj. Bupati wajo Drs, Andi Batara Lipu, Msi  yang di wakili oleh Asisten pemerintahan dan Kesta setda Wajo  mengatakan, atas nama pemerintah kab. Wajo  mengucapkan selamat kepada peserta yang telah berhasil meraih juara  pada kegiatan seleksi Tilawatil Qur'an dan hadist ini semoga dapat lebih mengembangkan prestasinya ke tingkat yang lebih tinggi yakni dapat mewakili kabupaten wajo dalam seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadist Tingkat Propinsi Sulawesi Selatan di Kabupaten Luwu Utara tahun depan. 

"Kami yakin bahwa STQH ini telah berlangsung adil, jujur dan objektif, seluruh panitia dewan hakim telah bekerja  dan menilai dengan mengedepankan integritas untuk mencapai hasil yang maksimal", tandas Bupati.

Dikatakan, kegiatan STQH ini merupakan langkah awal menuju STQH tingkap propinsi. Pembinaan dan pengembangan Tilawatil Qur'an dan Hadist membutuhkan kerja keras, integritas dan kolaborasi dengan semua elemen pemerintahan, swasta dan masyarakat. 

Pembinaan anak-anak kita perlu di barengi dengan ke ikhlasan dan kesungguhan dan kepada kabag kesra dan pelayanan dasar untuk menyusun program training center bagi peserta yang akan dikirim pada STQH  tingkat Propinsi  Sulawesi Selatan  tahun 2025. 

Karena itu diharapkan Kabupaten Wajo dapat memperoleh prestasi yang lebih baik dari STQH sebelumnya. Makanya, kepada peserta yang berhasil mendapatkan juara  tingkatkan terus kemampuan yang dimiliki jangan berpuas diri perjalanan masih panjang tanamkan dalam diri keinginan yang kuat agar menjadi terbaik pada setiap cabang lomba yang di ikuti, kepada para peserta yang belum berhasil pada STQH tahun ini diharapkan untuk tidak brtkecil hati, tetapi tetap tegar dan terus berlatih untuk meraih keberhasilan pada STQH  mendatang. 

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Wajo ini juga mengucapkan Terima kasih dan penghargaan  yang sebesar- besarnya kepada para panitia, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Wajo beserta jajaran yang terlibat, para camat dan kepala kantor Urusan agama , para dewan hakim, Baznas, Bank pembangunan daerah, sulsel baru, BPJS ketenagakerjaan, beserta semua pihak yang telah membantu pelaksanaan STQH  ini dapat berlangsung dengan baik, aman dan lancar tampa adanya gangguan.(pkmn/andipammu)

Posting Komentar untuk "Seleksi Tilawatil Qur'an Dan Hadist Di Wajo Selesai"



"/>