🔊 media online postkotamakassarnews.com, media sipakatau, media sipakainga', "pada idi pada elo, sipatuo sipatokkong           🔊 Dalam menjalankan tugas jurnalistik, seluruh wartawan media online postkotamakassarnews.com dibekali dengan Tanda Pengenal. Harap tidak melayani oknum-oknum yang mengatas namakan media online postkotamakassarnews.com tanpa dilengkapi Tanda Pengenal           🔊 Segala tindakan pelanggaran Hukum yang dilakukan oleh wartawan media postkotamakassarnews.com, menjadi tanggaungjawab yang bersangkutan

Sanggar Cenning Rara Wajo Gelar Festival Budaya

Ir. Andi Musdalifah, Z, Msi  

Wajo (postkotamakassarnews)

Pj. Bupati wajo Drs Andi Batara Lipu, Msi  yang di wakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Wajo  Ir. Andi Musdalifah, Z, Msi  membuka Festival  Budaya yang di selenggarakan oleh  Sanggar Seni Cenning Rara, Sabtu (27/7/2024) di halaman Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Wajo.

Turut hadir pada acara tersebut yakni Kepala Balai  Pelestarian Budaya Wilayah 19, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Wajo, para budayawan, dan Ketua-Ketua Sanggar Seni Se Bosowa.

 Dalam sambutannya, Pj Bupati Wajo yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Wajo Ir. Andi Musdalifah, Z, Msi mengatakan,  pemerintah Kab. Wajo sangat mengapresiasi acara ini, karena selain bisa menikmati kekayaan seni dan budaya yang ada, kegiatan ini juga tentu menjadi salah satu upaya untuk menjaga eksistensi seni dan ajang silaturrahim dan tetap menjaga budaya kita. 

Festival ini, katanya, selain memberi hiburan kepada masyarakat  juga sebagai komitmen kita untuk melestarikan seni dan budaya lokal, sehingga ini akan memberikan inspirasi kepada pihak lainya dan  sebagai media edukasi utamanya bagi generasi muda tentang pentingnya melestarikan warisan budaya kita. 

Dikatakan bahwa, melalui festival ini, tidak hanya sekedar memperlihatkan karya seni, tetapi juga dapat memperkuat rasa kebersamaan dan identitas budaya kita.

Karena itu, melalui festival diharap dapat memberikan pengalaman dan pengetahuan  tentang seni dan mencintai karya seni lokal serta mengembangkan dan menjaga akar budaya kita. 

(pkmn/ishak-andipammusureng).

Posting Komentar untuk "Sanggar Cenning Rara Wajo Gelar Festival Budaya"



"/>